Cara jitu mendeteksi oli  palsu

Cara jitu mendeteksi oli palsu

Kini peredaran oli palsu atau yang bukan keluaran dari pabrik langsung kian menjamur. Pelumas motor dari MPM Lubricants, Federal Oil juga jadi korbannya.

President Director MPM Lubricants Patrick Adhiatmadja mengatakan hal itu karena masih banyaknya pengguna sepeda motor yang tidak peduli dengan kendaraannya. Alhasil, banyak dari mereka yang tertipu.

“Oli palsu ini menjadi hal yang serius, karena mereka tidak bayar pajak jadi itu musuh negara. Lantas mereka juga mengkompromi konsumen karena kualitasnya tidak bisa dipertanggungjawabkan,” paparnya kepada wartawan di Jakarta.

“Tapi, menurut survei kita, hanya sedikit sekali konsumen yang pegang botol oli (memeriksanya) sebelum diisi ke kendaraanya. Biasanya, saat melakukan hal itu ia hanya bilang mau ganti oli dan langsung duduk menunggu selesai. Tidak diperhatikan oli apa yang dimasukkan,” lanjut Patrick.

Dia memaparkan edukasi terhadap konsumen soal oli masih dirasa kurang. Jadi, pihak MPM Lubricants akan memperdalam lakukan hal tersebut. Sebelum edukasi yang dimaksud terealisasi sepenuhnya, pihak MPM bekerja sama dengan aparatur terkait untuk mencegah persebaran oli palsu makin besar.

Baca jug

“Upaya yang kita lakukan, sewaktu-waktu mengadakan pemeriksaan penggeledahan bersama aparatur terkait sampai memprosesnya ke pengadilan untuk membuat efek jera,” ucap Patrick.

Vice President Director MPM Lubricants Adrian Baskoro memaparkan cara memeriksa Federal Oil yang dibeli apakah asli atau tidak. “Kalau dari ciri-ciri oli Federal palsu itu dari bentuk botolnya kelihatan warna dan teksturnya kasar. Tutup botol juga warnanya lain tidak sesuai. Nah ini nih yang banyak terjadi di daerah pinggiran,” ungkapnya.

“Tapi kalau untuk kota-kota besar, tidak akan bisa dilihat dari fisik saja. Makanya konsumen harus memastikan kemasannya, dan iseng-iseng Anda bisa scan barcode di kemasan oli, (setelah scan lewat smartphone akan langsung ngelink ke web Federal),” Adrian melanjutkan.

Dari segi harga, perbedaan oli palsu dan asli pun berbeda jauh. Jadi paling mudah dilihat dari faktor ini.

“Dari harga, kalau yang bukan original harga bisa jauh lebih murah atau dia lebih mahal. Tapi ya itu tidak bisa jadi patokannya sih. Paling aman transaksinya itu ke bengkel terpercaya atau yang ada tulisan FOC (FEDERAL OIL CENTER),” tutup Adrian.

Untuk membantu para pemilik kendaraan agar bisa membedakan pelumas asli atau palsu, dalam tulisan kali ini jawara tracker akan merinci perbedaan keduanya, seperti diolah dari sejumlah situs merek pelumas kenamaan. Apa saja?

1. Label pada kemasan

Label pada kemasan adalah salah satu cara paling mudah untuk mengenali apakah oli kendaraan yang Anda beli itu asli atau palsu. Produsen pelumas biasanya selalu menggunakan teknologi printing atau pencetakan yang bagus untuk memproduksi label kemasan yang dipakai di kemasan produk mereka.

Ada beberapa produsen yang menggunakan semacam logo hologram dan juga kode tersendiri untuk memberikan ciri keaslian produk mereka.

Sementara produk oli pelumas palsu memang memiliki tampilan yang sangat mirip, namun logo kemasan biasanya menggunakan printing kualitas rendah karena logo asli dari produk asli akan di scan dan dicetak ulang, sehingga detail dan bahan label berkualitas rendah yang dipergunakan akan dengan mudah memberikan ciri bahwa oli pelumas tersebut palsu.

2. Botol

Pelaku pemalsu oli pelumas memanfaatkan ketersediaan botol kemasan bekas yang didapatkan dari bekas pemakaian oli pelumas. Tentunya tampilan luar fisik botol kemasan ini akan dengan mudah memberikan identifikasi bagi pengguna atau konsumen untuk mencurigai keaslian oli pelumas yang berada di dalam botol kemasan.

Produsen asli tidak pernah melakukan penggunaan botol kemasan daur ulang dalam tiap produknya untuk memberikan ciri keaslian produk oli pelumas mereka.

3. Nomor identifikasi pada tutup kemasan

Produsen oli pelumas asli menggunakan identifikasi nomor yang diletakkan pada dua tempat berbeda, yaitu pada tutup botol dan juga botol kemasan oli pelumas. Jika terjadi ketidaksamaan nomor identifikasi pada kedua lokasi tersebut, sangat mungkin oli pelumas yang Anda beli adalah palsu.

4. Teknologi tutup kemasan atau botol

Produsen oli pelumas asli telah menggunakan teknologi maju dalam pembuatan tutup botol yang mereka gunakan, sehingga hanya bisa digunakan satu kali saja dan langsung rusak setelah dibuka. Sehingga tidak memungkinkan pemalsu menggunakan kembali tutup botol bekas atau daur ulang tersebut.

5. Warna dan bau

Oli pelumas yang asli berwarna bening dan tidak berbau, sedangkan oli pelumas palsu akan berwarna keruh dan memiliki bau khas yang tidak enak.

Deteksi pelumas palsu yang sudah dipakai

Lantas, bagaimana jika Anda sudah terlanjur memakai pelumas palsu? Hal itu juga bisa dideteksi. Seperti dilansir AstraWorld, tanda-tandanya, jika pelumas sudah dipakai dengan jarak antara 1.500-2.000 kilometer, akan terlihat berwarna hitam pekat dan kotor akibat terjadi oksidasi secara hebat.

Kemudian, mesin akan cepat mengalami keausan sehingga umur mesin lebih pendek, kotor, banyak lumpur dan dapat menyumbat aliran pelumas. Tentu, kondisi ini akan membuat biaya perawatan mobil jadi meningkat

Aki mobil cepet tekor mungkin ini penyebabnya

Aki mobil cepet tekor mungkin ini penyebabnya

Hal yang paling bikin kesal kita adalah manakala kita mau menghidupkan mobil, tiba-tiba tidak bisa starter, karena akinya tekor. Padahal mungkin aki belum lama di ganti, dan perawatannya juga sudah cukup baik. Banyak pemilik mobil yang mengeluhkan aki mobilnya tekor tanpa sebab secara tiba-tiba. Banyak penyebab yang membuat kondisi itu mencuat. Nah, berikut kami berikan 5 penyebab yang mungkin jadi penyebab aki mobil cepat tekor.

1. Pemasangan aksesori di mobil yang berlebihan

Hal ini sering dilakukan banyak pemilk mobil karena tak paham. Aksesori tambahan membuat kebutuhan arus listrik meningkat, tapi suplai aki jumlahnya tetap.

Penyebab utamanya karena penggunaan aksesori mobil seperti upgrade sistem audio serta instalasi klakson dan lampu tambahan,

2. Mobil cukup lama tidak dihidupkan atau di panaskan

Kebiasaan ini juga sering terjadi karena banyak pemilik yang meninggalkan mobil dan didiamkan tanpa teratur dipanasi. Hal ini yang bikin juga aki mobil cepat tekor karena meskipun posisi mesin mati, aki tetap memberi suplai arus ke komponen yang menggunakan listrik.

Mobil yang tidak dihidupkan dalam jangka waktu yang lama juga bisa menyebabkan aki tekor.

3. Kelalaian pengemudi

Kejadian ini yang kerap terjadi dan paling fatal. Seringkali pengemudi yang lupa tinggalkan mobil di parkiran lupa mematikan komponen kelistrikan. Tapi jarang juga yang secara sengaja menghidupkan aksesori yang mengandung listrik agar nyaman. Contohnya AC mobil dinyalakan padahal posisi mesin mati.

Kebiasaan buruk itu yang bikin aki cepat tekor dan tak jarang jadi biang kerok kebakaran mobil.

Baca Ini juga ya : Cara Mengisi air aki yang benar

4. Masalah pada alternator

Komponen yang berfungsi sebagai daya pengisi arus energi ke aki. Bekerjanya mengikuti putaran pully yang ada fanbelt mesin. Jika komponen ini rusak dipastikan aki cepat tekor karena tak ada suplai energi yang masuk.

5. Ada korsleting arus listrik

Korsleting atau hubungan singkat arus listrik adalah kondisi dimana arus dari kutub positif baterai langsung terhubung dengan arus negatif baterai dengan hambatan sangat kecil.

Saat terjadi korsleting pada salah satu rangkaian kelistrikan, akan timbul aliran arus secara deras karena hambatannya kecil.

Ibarat air dalam kolam, kalau disedot menggunakan selang berukuran besar (diameter 10 cm) pasti air tersebut akan cepat habis. Namun kalau selangnya cuma berdiameter 1 cm, bisa sangat lama.

Pada kelistrikan, kalau beban antara kutub positif dan negatif sangat kecil maka aliran arusnya akan sangat deras yang membuat kapasitas aki langsung drop.

Korsleting ini sering terjadi saat salah satu rangkaian kelistrikan menyentuh massa atau body mobil secara langsung.

Hasilnya, paling ringan adalah baterai drop tapi bisa menimbulkan kebakaran. Untuk itu, kosleting bisa dicegah dengan cara rutin merawat kondisi fuse atau sekering. Pastikan setiap rangkaian memiliki sekering sebagai pengaman.

Tips agar irit BBM pada mobil Truk

Tips agar irit BBM pada mobil Truk

Semua orang pasti mau mobil/ Truknya dapat irit konsumsi BBMnya, karena tiap tahun harga BBm terus naik. Konsumsi BBM yang irit bisa mmenekan cost yang signifikan jika kita bisa melakukannya. Karena BBm adalah cost rutintiap hari, apalagi di kota besar seperti Jakarta, Bekasi, tangerang, dll yang sudah akrab dengan kemacetan jalann. Kemacetan inilah yang makin memmperparah konsumsi BBM mennjadi boros tak efisien. Penggunaan bahan bakar yang irit pada kendaraan merupakan hal yang penting, termasuk pada truk. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi konsumsi bahan bakarnya.

Yang paling utama adalah faktor dari pengemudi atau sopir kendaraan itu sendiri. Artinya, cara mengemudikan kendaraan turut menjadi faktor yang pengaruhi konsumsi bahan bakar.

“Kecepatan truk tidak terlalu tinggi karena membawa efek pemakaian bahan bakar berbeda. Kita sarankan kecepatannya 60 sampai 70 km/jam, lalu rpm kita jaga juga supaya putaran tetap rendah,” ujar Divisi Head Technical PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), Rodko Purba, di JCC Senayan, akhir pekan kemarin.

Menurutnya, penggunaan gigi transmisi yang lebih tinggi di kendaraan itu lebih irit ketimbang yang lebih rendah.

“Biasanya ada tabel penggunaan gigi di pintu itu, gigi satu, 1-20 km/jam mesti ganti gitu ya, gigi ke satu 10 sampai berapa km/jam, itu ada tabelnya. Jadi diusahakan tapi biasanya ada irisannya. Dan kita anjurkan supaya makai gigi yang lebih tinggi daripada gigi dua ke gigi satu, gigi tiga lebih irit dari gigi dua,” tutur Rodko.

Lalu konsumsi bahan bakar juga dipengaruhi oleh jenis dan usia dari kendaraan itu sendiri.

“Spek sendiri seperti apa. Usia kendaraan tentunya yang usianya baru dengan yang sudah 10 tahun berbeda karena ada sparepart yang sudah aus atau sebagainya,” kata Rodko.

Bukan hanya dari segi cara mengemudi dan kendaraannya, jenis usaha, beban yang ditampung, serta jalan yang dilalui, juga menjadi beberapa faktor yang pengaruhi konsumsi bahan bakar.

“Jenis usahanya tentunya yang logistik yang sering di jalan tol dan tidak mungkin berbeda, jadi kita nggak bisa, berapa sih konsumsi bahan bakarnya kita nggak bisa disamakan yang lewat jalan tol sama yang sering kena macet tentu berbeda sekali,” tutur Rodko.

“Terus tonase muatan ya mungkin kalau bawanya sesuai GVW (gross vehicle weight) gitu ya 26 ton, dibawa itu berbeda jika dia overlaload, misalnya sampai 35 ton. Jadi nggak bisa disamakan. Terus juga rute perjalanan sangat mempengaruhi,” kata Rodko.

Yang terakhir tentu dari segi perawatannya. Jika banyak bagian-bagian yang jarang dirawat atau dibersihkan, otomatis konsumsi bahan bakarnya juga akan boros.

“Kayak filter udaranya jarang dibersihkan, asapnya juga ngebul, sehingga nanti kayak timbul kerak gitu,” tambah Rudko.

Faktor-faktor tersebut, lanjut Rudko mengatakan, bukan hanya untuk kendaraan pengangkut saja, namun bisa juga berlaku untuk kendaraan konvensional.

“Saya juga kan sehari-hari pakai mobil konvensional, saya terapkan, ya mirip-mirip lah,” pungkasnya.

 

Sumber : oto detik

Ini cara mudah bedakan busi asli dan palsu

Ini cara mudah bedakan busi asli dan palsu

Busi adalah salah satu spae parts yang sangat vital dalam komponen mobil. Busi sangat berpengaruh pada performa mesin kendaraan kita. Percikan api sempurna dari sebuah busi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi performa sebuah mesin. Percikan tersebut akan menghasilkan ledakan setelah campuran bahan bakar terkompresi dengan tepat di dalam ruang mesin.

Busi berkualitas salah satunya dipengaruhi oleh keasliannya. Busi yang tidak asli justru tidak dapat memproduksi percikan api yang baik, bahkan umur pakainya bisa saja jauh lebih pendek. Celakanya tidak sedikit pemilik kendaraan yang bisa membedakan mana busi asli atau palsu.

Menurut Diko Oktaviano, Technical Support PT NGK Busi Indonesia, sebenarnya dilihat dari fisik, bisa diketahui pebedaan busi asli dan palsu.

“Bisa dilihat dari terminal nut-nya. Kalau ulir pada busi asli itu lebih halus dan rapi. Kalau yang palsu akan terlihat kasar dan tidak rapi,” terang Diko.

Nah, langkah berikutnya adalah memperhatikan penulisan part number di busi. Pada busi asli, part number tercetak rapi dan teratur, sedangkan busi palsu tulisannya hitam, tebal dan posisinya tidak rapi.

“Kalau di busi asli, selalu ada namanya nomor lot produksi di bagian hexagonalnya. Sedangkan pada busi palsu tidak ada nomor lot-nya,” kata Diko.

Khusus busi asli, gasket sangat sulit untuk dilepas. Bahkan jika bisa lepas pun, gasket ini tidak bisa dipasang kembali. Sementara pada busi palsu gasket atau ringnya mudah lepas atau longgar.

Selain itu, mata shell busi asli terbuat dari baja kuat dan tahan panas karena diproses plating Cr3, sehingga tahan korosi dan warnanya juga lebih cerah dan tidak gampang pudar. Di sisi lain, busi palsu biasanya memiliki warna metal shell yang agak buram dan mudah karat.

“Yang terakhir, perhatikan konstruksi pada ujung elektrodanya. Gap dan penyambungan busi asli itu sangat rapi. Kalau yang palsu tidak rapi,” tutupnya.

Sumber otosia.com

Cara Mudah Cek AC Mobil Maih Ok Atau Tidak

Cara Mudah Cek AC Mobil Maih Ok Atau Tidak

AC mobil di negara tropis seperti Indonesia cukup vital, sehingga AC mobil digunakan dengan intensitas tinggi, potensi mengalami kerusakan juga ikut meninggi. Itulah kenapa, disarankan rajin mengecek kondisinya, paling tidak setahun sekali.

Tapi sebelum ke bengkel, kita bisa cek sendiri kondisi AC mobil, apakah masih prima, perlu perawatan atau harus dilakukan service khusus. Dan untuk melakukan pengecekan AC mobil sendiri ini sebenarnya cukup mudah. Pada prinsipnya kerusakan Ac mobil itu ada bebrapa faktor yakni Bocor, mampet, elektrikal Ac atau kehabisan freon.

Begini cara pengecekan kondisi AC Mobil yang bisa kita lakukan sendiri

1. Cek Kebocoran AC

Kebocoran sistem AC adalah salah satu penyebab utama tidak dinginnya AC, kebocoran bisa terjadi pada selang AC, sambungan AC atau pada komponen AC seperti Kompresor atau evaporator ini yang sering terjadi. Ini terkadang tidak terasa sampai pelumasnya habis dan membuat kompresor macet.

BACA JUGA: Lakukan Hal ini agar AC mobil anda awet

Jika ini terjadi, cukup cek sambungan-sambungan selang AC dan cek apa ada noda oli. Jika sambungan masih baik maka akan bersih dari noda semacam itu.

2. Cek Kipas Utama Dan Kipas Ekstra

 

Periksa kipas utama dan kipas ekstra mesin, jika semuanya menyala berarti AC masih baik-baik saja. Jika mati maka segera perbaiki karena AC memiliki komponen seperti radiator yang perlu didinginkan.

BACA JUGA: Hal ini yang sering dilakukan sopir di turunan yang menyebabkan kecelakaan

Untuk mobil dengan kipas yang tersambung ke puli, cukup pastikan masih berfungsi baik. Kalau sudah diganti tipe visko, lebih baik cek kekentalan oli di dalam kipas masih baik atau tidak.

3. Cek Freon AC

Untuk mengecek ketersediaan freon cukup dengan mengecek lubang kaca kecil di dekat kompresor AC. Apabila bening artinya masih penuh sedang kalau muncul busa putih berarti sistem kekurangan freon.

Dan jika freon benar-benar habis maka kaca pemantau juga terlihat bening. Biasanya saat freon habis, kompresor tak akan menyala dan embusan AC tidak dingin.

4. Cek Embusan AC

Cara mengeceknya cukup nyalakan AC di posisi paling kencang. Kemudian rasakan udara keluar tanpa terhambat atau tidak. Bila iya, berarti ada sumbatan di filter atau evaporator yang sudah kotor.

Ketahui Ciri kampas Kopling Mobil Matic Tipis

Ketahui Ciri kampas Kopling Mobil Matic Tipis

Sahabat jawara Tracker punya mobil matic, mobil matic atau otomatis memang mempunyai tempat tersendiri untuk calon konsumen atau pemilik kendaraan khususnya konsumen wanita, apalagi jika pengguna di kota-kota besar seperti jakarta, bekasi dll yang akrab setiap hari dengan kemacetan. Sistem berkendara yang lebih nyaman dan lebih mudah hal tersebut yang menjadi alasan untuk pengguna mobil matic. Terlebih untuk para pengemudi wanita dan juga untuk pada kondisi jalanan yang padat dan rentan macet.

Tapi untuk beberapa orang transmisi mobil matic dianggap rentan rewel serta cukup merepotkan untuk masalah perawatannya. Hal tersebut dikarenakan transmisi matic atau otomatis tersebut memang sudah mengusung sistem elektronik. Dan sangat jauh berbeda dengan jenis transmisi manual yang masih memakai sistem analog untuk cara kerjanya.

Padahal, bila dilakukan dengan benar, jenis mobil transmisi otomatis atau matic juga awet serta tetap terjaga performanya. Caranya ialah dengan melakukan perawatan berkala serta telah mengetahui gejala – gejala yang sering menjadi penanda bila transmisi matic pada mobil bermasalah.

Karena dengan cara ini, kita bisa meminimalisir kerusakan pada mobil sebelum menjadi lebih parah lagi. Berikut ini adalah ciri atau gejala kerusakan atau adanya masalah pada transmisi matic.

Kampas kopling merupakan salah satu komponen yang cukup berpengaruh dalam sistem transmisi mobil matic , sehingga sebagai pemilik kendaraan pentingnya untuk selalu mengecek kondisi Komponen kopling mobil, terutama usia penggunaan kampas kopling mobil. Kampas kopling yang sudah tipis tentu akan membahayakan ketika mobil dikendarai, untuk itu segera ganti kampas kopling mobil jika sudah mulai terlihat ciri ciri kampas kopling mobil habis. Setiap mobil memiliki perbedaan dalam usia penggunaan, misalnya saja kampas kopling pada mobil matic memang cenderung lebih cepat habis jika anda membandingkannya dengan kampas kopling pada mobil manual.

Kampas kopling mobil matic memang cenderung lebih cepat habis dibandingkan dengan kampas kopling mobil manual. Hal ini dikarenakan mobil matic menggunakan transmisi yang serba otomatis. Namun sayangnya banyak pemilik mobil kurang memperhatikan kondisi kampas koplingnya. Selain itu anda wajib memahami komponen kopling mekanik sebagai patokan sebelum anda mempelajari lebih dalam komponen kopling matic.

Penyebab kampas kopling mobil cepat habis ini dapat dikarenakan sistem transmisi matic yang memang cenderung otomatis, sehingga pengendara terkadang kurang memperhatikan bagaimana kondisi kampas kopling mobil. Padahal jika mobil terus dikendarai ketika kampas mulai habis akan menyebabkan kerusakan merembet apda komponen lainnya bahkan memicu resiko kecelakaan saat dikendarai. Untuk itu lah pentingnya mengetahui ciri kampas kopling mobil matic habis sehingga anda dapat segera mengatasinya.

 

  1. Hentakan Ketika Mengoper Gigi

Ciri-ciri pertama yang dapat anda rasakan adalah ketika muncul rasa tidak enak ketika sedang mengoper gigi, hal ini dapat dikatakan sebagai gejala awal kampas kopling pada mobil matic yang mulai habis. Sehingga anda harus peka dengan kondisi perubahan seperti ini pada mobil anda. Pada beberapa kasus biasanya hentakan seperti ini masih wajar-wajar saja terjadi, namun jika hentakan yang dirasakan sudah tidak normal maka anda patus mencurigai hal tersebut.

 

Kerusakan ini biasanya disebabkan karena kerusakan pada bagian sistem elektronis ataupun mekanisnya. Kerusakan ini dapat dideteksi dengan menggunakan socket OBD yang ada pada engine scanner. Kerusakan ini biasanya merupakan kebocoran pada selenois pressure yang menyebabkan oli transmisi tidak dapat bekerja dengan baik ketika perpindahan gigi hingga menyebabkan hentakan saat perpindahan gigi.

 

  1. Getaran Keras Pada Mobil

Getaran yang terjadi pada mobil ketika digunakan sebenarnya merupakan hal yang wajar-wajar saja terjadi, namun jika getaran yang anda rasakan cukup keras bahkan sangat menggangu maka hal ini menandakan jika terjadi kerusakan pada komponen mobil anda, salah satunya yaitu kampas kopling mobil yang sudah tipis. Kondisi pada lapisan luar kampas yang sudah tidak rata menjadi fakor utama penyebab gesekan-gesekan tersebut terjadi sehingga kampas kopling mulai terkikis perlahan. Jika kondisi ini dibiarkan terus menerus, maka akan menyebabkan kampas kopling mobil menjadi cepat habis.

 

  1. Akselerasi Mesin Melemah

Ciri-ciri lainnya adalah adalah akselerasi mobil mulai melemah dan menyebabkan berkendara akan terganggu. Kampas kopling mobil yang habis dapat membuat power mobil yang berasal dari mesin menjadi menurun dan membuat akselerasi mobil menjadi melemah. Namun kerusakan ini tidak akan berpengaruh pada top spedd pada mobil anda. Hanya saja butuh waktu yang agak lama untuk bisa mencapai kecepatan yang diinginkan. Jika kondisi ini sudah terjadi pada mobil anda, maka segera ganti kampas kopling mobil anda.

Baca juga : Agar rem mobil kamu tetap pakem lakukan hal ini

  1. Selip Pada Kopling

Selip apda kopling mobil menjadi salah satu ciri kampas kopling mobil matic habis dan mulai menipis. Sehingga menyebabkan ketidaknyamanan ketika anda sedang berkendara. Namun meskipun begitu penyebab selip pada kopling juga dapat disebabkan karena kondisi oli yang sudah perlu untuk diganti. Sehingga untuk memastikannya penting untuk dilakukan pengecekan terlebih dahulu.

 

  1. Putaran Mesin Semakin Tinggi

Merasa putaran mesin semakin tinggi? Mungkin hal ini disebbakan karena akselerasi mobil yang menurun sebagai akibat dari kampas kopling yang mulai licin. Sehingga meskipun dalam kondisi speed yang normal, maka putaran mesin tetap akan menjadi tinggi. Untuk itu jangan hanya membiarkan kondisi kendaran anda seperti ini dan segera ganti kampas kopling mobil dengan yang baru.

 

  1. Starter Menjadi Ngelos

Ketika anda mulai menyalakan mobil, maka akan terasa jika starter mulai ringan atau ngelos. Ini bisa menjadi pertanda awal jika kampas kopling mobil sudah mulai tipis. Bahkan terkadnag tidak hanya terasa ngelos, hal ini juga menjadi penyebab mobil tidak bisa distarter dan dijalankan.

 

  1. Munculnya Bau Hangus Ketika Dikendarai

Jika anda mencium bau hangus ketika sedang mengendarai mobil, maka jangan anggap jika kondisi ini hal yang biasa terjadi. Ini bisa menjadi pertanda jika terjadi kerusakan pada mobil matic anda, dan salah satunya dikarenakan kampas kopling mobil yang mulai menipis. Bau yang tercium biasanya seperti bau karet yang terbakar.

 

  1. Tenaga Mesin Menjadi Semakin Berkurang

Saat anda memacu kecepatan mobil matic, namun terasa sangat lamban dan kurang bertenaga, mungkin saja hal tersebut diakibatkan karena kondisi kampas kopling sudah mulai habis. Selain itu kenali penyebab mobil matic tidak bertenaga agar bisa memudahkan anda jika terjadi masalah serupa.

Anda bisa mencoba untuk menerapkan gigi paling tinggi, kemudian menahan gasnya dan secara perlahan mulai injak gas. Jika anda merasakan kondisi kenaikan yang pas, maka sudah dipastikan kondisi kampas koplingnya masih baik. Namun jika tingkat kenaikannya lamban, maka peluang besar kampas kopling habis memang benar adanya.

 

Jika gejala-gejala diatas sudah anda rasakan pada mobil matic anda, maka jangan hanya membiarkannya begitu saja. Segera lakukan penggantian kampas kopling mobil sehingga kerusakan tidak merembet pad akomponen mobil lainnya. Untuk mengganti kampas kopling mobil ini sebenarnya tidak perlu membawanya ke bengkel, anda bisa mengetahui cara ganti kampas kopling mobil sendiri. Tentu saja hal ini akan lebih menghemat pengeluaran anda dibandingkan dengan membawanya ke bengkel.

Selain itu jangan lupa untuk mengetahui cara merawat mobil matic baru, sehingga kondisi mobil anda selalu terawat dengan baik dan awet digunakan. Nah itu tadi penjelasan mengenai ciri kampas kopling mobil matic habis dan cara mengatasinya yang perlu anda ketahui. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk anda.

Jangan Lakukan Hal Ini Saat Cuci Mobil

Jangan Lakukan Hal Ini Saat Cuci Mobil

Sahabat Jawara Tracker, menjaga kebersihan mobil adalah bagian dari aktifitas yang musti rutin di lakukan, kadang kita suka malas ya untuk melakukannya, padahal penapilan mobil yang bersih cerminan kepribadian kita juga lho. Mencuci mobil adalah cara paling sederhana yang dilakukan orang untuk membersihkan dan merawat mobil mereka. Saat mencuci mobil, tak hanya kotoran pada body mobil saja yang diperhatikan. Melainkan juga membersihkan interior, membersihkan kotoran pada jok dan karpet sampai dashboard.

Baca juga: Tips agar mobil tetap kinclong di musim hujan

Kadang kita sering jga mencuci mobil sendiri untuk menjaga penampilan tiap hari tetap oke. Tapi ternyata ada beberapa kesalahan yang seringkali dilakukan orang saat mencuci mobil sendiri. Berikut ini beberapa kesalahan saat mencuci mobil yang perlu untuk diwaspadai.

 

1. Mencuci Mobil Di Bawah Terik Matahari

Sinar matahari memang sangat membantu untuk membuat mobil menjadi lebih cepat kering. Namun matahari yang terlalu terik atau panas, akan terlalu cepat pula mengeringkan sisa air, bahkan sabun pada body mobil. Akibatnya, cat mobil akan mendapatkan noda sisa air yang mengering, yang tampak seperti kerak!

2. Menggunakan Sabun Cuci Piring

Ada Beberapa orang memilih untuk menggunakan sabun cuci piring untuk mencuci mobil mereka. Alasannya karena sifatnya yang juga cair dan ampuh mengusir noda kotoran. Padahal bahan sabun cuci piring terbilang cukup keras untuk cat mobil. Efeknya, cat mobil semakin cepat memudar, belang atau bahkan membuat cat body mobil anda menjadi tergores.

3. Menggunakan Hanya Satu Ember Air Sabun

Saat mencuci, orang pasti akan menggunakan ember untuk dijadikan tempat air sabun cuci mobil mereka. Namun kebanyakan orang hanya menggunakan satu ember saja. Setelah mengusap sponge atau kain sabun mereka ke bodi mobil, mereka kembali mencelupkannya ke ember tersebut dan mengulangi proses itu. Efeknya, air sabun akan bercampur pula dengan debu-debu yang ikut pada sponge saat kamu menyapukan sabun ke bodi mobil sebelumnya.

Oleh karenanya, sediakan dua ember saat mencuci mobil. Satu ember untuk air sabun, dan satu lagi untuk air bilasan. Setelah kamu mengusapkan sabun ke bodi mobil, bilas terlebih dahulu sponge pada ember berisi air. Baru kemudian celupkan kembali ke air sabun untuk melanjutkan menyabuni mobil anda.

Baca Juga: Lakukan Hal ini agar AC mobil anda awet

4. Tidak Membersihkan Dari Arah Atas ke Bawah

Saat mencuci mobil, pastikan anda memulainya dari bagian atap, baru kemudian turun ke bawah. Umumnya, kotoran pada bagian atap mobil lebih sedikit dibandingkan kotoran pada bagian bawah. Jika memulai dari bagian bawah, maka kamu hanya akan membawa kotoran dari bagian bawah mobil tersebut ke bagian atap dan kap mobil!

5. Melewatkan Bagian Sela Pintu

Mencuci body mobil selalu dimulai dengan membersihkan kotoran yang tampak. Jika terlihat sudah bersih dan kinclong, maka tugas selesai. Padahal ketika kita membuka daun pintu, sering kali kita melihat bagian dalamnya tidak terlalu bersih. Apalagi bagian tempat kaki penumpang atau pengemudi naik dan turun.

6. Mengabaikan Karpet dan Dashboard Mobil

Saat membersihkan interior mobil, kerap kali orang hanya membersihkan bagian jok saja. Padahal karpet dan dashboard juga merupakan bagian yang penting. Karpet dapat dibersihkan dengan menggunakan vacum cleaner. Sementara untuk dashboard, anda dapat membersihkan dengan menggunakan lap basah yang sudah diperas kuat.

 Sumber: Asapmobil.com
Menghindari resiko engine overheat

Menghindari resiko engine overheat

Sahabat Jawara Tracker, saat kita sedang melakukan perjalanan jarak jauh, kadang kita kurang kontrol terhadap kondisi mesin apakah dalam suhu yang normal atau tidak. Kasus yang paling sering ditemui akibat penggunaan mesin mobil secara berlebihan ini adalah terjadinya engine overheat dan engine water hammer. Untuk itu Anda harus cermat merawat mobil agar tidak terkena risiko penyakit yang sangat umum terjadi tersebut.

Foto: vebma.com

Engine overheat atau panas mobil berlebihan dapat terjadi karena adanya sistem pendinginan mesin yang tidak berfungsi secara maksimal atau tidak bekerja dengan baik.

Kejadian yang paling sering menyebabkan terjadinya engine overheat ini adalah adanya kebocoran atau kerusakan radiator setelah mengalami kecelakaan pada bagian depan, namun pengemudi masih tetap menjalankan mobilnya setelah kecelakaan terjadi.

Untuk itu, jangan pernah memaksa untuk menjalankan mobil sesaat setelah terjadinya kecelakaan melainkan periksalah terlebih dahulu kondisi air radiator pada sistem pendingin dan carter oil. Apabila menemukan adanya kebocoran segera hubungi jasa derek kendaraan resmi.

 

Apabila Anda tidak menemui kerusakan atau kebocoran, Anda dapat melanjutkan Lakukan hal sederhana ini dan mobil kamu jadi kinclong kembaliperjalanan untuk menuju bengkel terdekat. Selain itu, perhatikan juga indikator temperatur yang terdapat di instrumen cluster di depan steer, apabila temperatur naik segera berhenti dan lakukan penderekan.

Untuk mencegah adanya over heat yang tidak kita inginkan, sebelum melakukan perjalanan jauh ada beberapa hal yang perlu kita lakukan:

Periksa Komponen Selang Radiator
Jika anda bertanya kenapa mesin mobil overheat, mungkin langkah awalnya adalah mencari penyebabnya. Kecurigaan awal tentu ke kerusakan sistem pendinginan mesin. Salah satu hal yang paling sering menjadi penyebab mesin overheat adalah karena air radiator yang tiba-tiba habis. Hal ini umumnya dikarenakan ada kebocoran pada komponen selang radiator. Jika ini adalah masalahnya, maka ada baiknya anda segera mengganti selang radiator dengan yang baru. Namun jika anda dalam perjalanan, anda dapat menutup kebocoran tersebut dengan menggunakan lem karet. Pastikan pula klem pengencang ujung selang terpasang kuat dan tidak menimbulkan rembesan air.

Periksa Kondisi Thermostat
Thermostat adalah komponen yang mengatur siklus masuknya air pendingin dari radiator ke dalam mesin mobil. Apabila suhu mesin sudah mencapai titik tertinggi yang dapat diterima (umumya 80 derajat), maka thermostat secara otomatis akan membuka katup sehingga air dari radiator akan masuk mendinginkan mesin. Kerusakan pada thermostat akan membuat siklus air pendingin ini menjadi tidak lancar, sehingga ketika suhu mesin mulai tinggi, tidak ada air yang mengaliri mesin untuk menurunkan suhunya.

Untuk menguji kondisi thermostat, tentu dapat merendamnya dengan menggunakan air panas yang hampir mendidih. Jika saat dimasukkan ke dalam air dia membuka, maka thermostat tersebut dalam kondisi baik. Namun jika tidak, maka berarti anda harus menggantinya dengan yang baru.

Selalu Bersihkan Radiator
Bagian dalam dari radiator yang kotor akan membuat aliran air di dalamnya menjadi tidak lancar. Sehingga kemudian sirkulasi air yang keluar masuk juga menjadi terhambat. Untuk membersihkan radiator, anda dapat menggunakan jasa tukang servis radiator atau menggunakan cairan khusus untuk membersihkan bagian dalam radiator. Dengan cairan tersebut, kotoran yang menempel dan mempersempit arus air akan rontok dan dapat dibuang sehingga radiator menjadi bersih.

Periksa Pompa Air Radiator
Umumnya, kerusakan pada pompa air radiator ini adalah karena karet yang getas atau pecah dan harus diganti. Namun tidak menutup kemungkinan jika pompa airnya sendiri yang rusak. Untuk mengujinya, anda dapat memutar pulley dengan tangan, namun terlebih dahulu lepas belt agar tidak terlalu berat. Jika kemudian anda merasakan pulley goyang dan berat, maka ada kemungkinan pompa air radiator mobil anda sudah rusak dan harus segera diganti.

Baca juga: Agar Ac Mobil kamu tetap awet

Sedangkan engine water hammer atau hydrolocking adalah keadaan saat mesin mobil mati mendadak disebabkan oleh air yang masuk kedalam ruang bakar melalui air intake dan mendapat tekanan yang sangat besar di ruang silinder oleh piston.

Sehingga stang piston akan bengkok, ring piston akan rusak, dinding silinder akan terluka, dan yang paling parah adalah melengkungnya head silinder.

Hindari terjadinya engine water hammer ini dengan memastikan posisi genangan air setidaknya 30 cm di bawah air intake agar pada saat melewati genangan, air intake tetap aman dan tidak menyedot air, selain itu injak gas secukupnya dan jangan menggunakan putaran mesin tinggi agar knalpot tidak kemasukan air.

“Cara terbaik untuk menghindari engine water hammer ini sebenarnya adalah menghindari genangan itu sendiri, apabila belum terlanjur lebih baik putar balik dan lewat jalan lain. Jangan pernah memaksa atau sengaja menerjang genangan,” ujar L. Iwan Pranoto, Head of Communication and Event Asuransi Astra.

Selain dapat mengurangi performa mesin mobil, merujuk pada Polis Standar Asuransi Kendaraan Bermotor Indonesia (PSAKBI) Bab II pasal 3 ayat 4, kerusakan mesin akibat kedua kejadian tersebut juga merupakan jenis kejadian yang dikecualikan; “Pertanggungan ini tidak menjamin kerugian, kerusakan dan atau biaya atas Kendaraan Bermotor dan atau tanggung jawab hukum terhadap pihak ketiga jika dikemudikan secara paksa walaupun secara teknis kondisi kendaraan dalam keadaan rusak atau tidak laik jalan.” Sehingga kerusakan pada mesin mobil akibat kedua kejadian tersebut tidak akan bisa diklaim.

Maka dari itu, perhatikan selalu kondisi mesin mobil Anda, dan cara yang paling sederhana adalah dengan tidak memaksakan mesin untuk bekerja terus-menerus tanpa waktu istirahat, terlebih saat kondisi mesin sudah tidak layak jalan. Atau Anda juga dapat memperluas jaminan perlindungan mobil Anda dengan perluasan jaminan terhadap kejadian banjir agar tetap bisa klaim kerusakan yang disebabkan genangan.

Lakukan hal sederhana ini, dan kaca mobil kamu jadi kinclong

Lakukan hal sederhana ini, dan kaca mobil kamu jadi kinclong

Sahabat Jawara tracker, musim hujan ini membuat kita harus ekstra dalam merawat mobil kita. Apalagi menyangkut kaca depan mobil, karena ini sangat vital. Apalagi jika mengendarai mobil diwaktu malam dan dalam kaadaan hujan, kaca mobil yang buram akan sangat mengganggu pandangan ke depan. Kali ini Jawara Tracker akan berbagi tips agar kaca depan mobil kamu tetap kinclong, selamat menikmati.
Kaca depan mobil merupakan salah satu bagian mobil yang cukup vital, berfungsi untuk melindungi orang yang ada di dalam mobil dari berbagai hal seperti debu, hujan, panas, dan lain-lain. Kaca depan mobil yang bersih, maka penglihatan ke depan akan jelas, namun ketika perubahan terjadi pada kaca mobil bagian depan seperti timbulnya jamur kaca atau kerak debu yang menempel pada kaca tentu akan menghalangi pandangan ke arah depan dan tentu hal ini menyebabkan tingkat keamanan dan kenyamanan dalam berkendara akan terganggu. Jamur pada kaca depan mobil ini akan terlihat jelas ketika mendapat siraman air dari wiper atau pun dari air hujan dan bertambah berat tingkat keamanan dan keselamatannya ketika hujan dan adanya sorotan cahaya yang berasal dari mobil lainnya di depan serta pada malam hari. Oleh karena itu perawatan kaca depan mobil perlu dilakukan sehingga ketika hujan turun kerak debu atau jamur yang melekat di kaca depan tidak menghalangi pandangan ke depan sehingga tingkat keamanan dan kenyamanan berkendara akan semakin baik
Kaca mobil depan mobil yang buram atau kabur ini dapat disebabkan oleh debu-debu yang menempel dan kemudian melekat pada bagian kaca dan tidak dapat hilang atau bersih ketika dibersihkan dengan siraman dan sapuan wiper. Jamur ini akan terus melekat sampai adanya proses pembersihan yang dilakukan. Di saat perjalanan sewaktu hujan turun terutama di malam hari dan lalu lintas yang datang dari arah depan pun begitu banyak, maka pandangan ke depan tentu menyilaukan selain itu pandangan ke depan akan semakin tidak jelas karena jamur/debu ini akan semakin terlihat jelas dan menghalangi pandangan terhadap obyek yang ada di depan di saat hujan, hal ini tentu akan mengganngu tingkat kenyamanan dan yang lebih utama lagi adalah terganggunya tingkat keamanan.

Mengesalkan bila bercak bercak air hujan membandel menempel di kaca mobil kita sisa hujan semalam. Dan sulit sekali dibersihkan. Dan tentu saja, bila dibiarkan terlalu lama bisa merusak kaca mobil (berjamur dan seperti berkarat) dan mengganggu pemandangan. Cara membersihkannya sebetulnya cukup mudah hanya diperlukan sedikit usaha, berikut langkah-langkahnya :

Baca juga: Cara mudah agar rem mobil kamu tetap pakem

Pasta Gigi

Yang paling mudah adalah dengan menggunakan pasta gigi, Pasta gigi yang saya pergunakan biasanya adalah pasta gigi berwarna putih dan Lap dari kain katun (bukan lap microfiber) bisa dari baju bekas, alasannya karena kain katun memiliki tekstur agak keras untuk mengangkat bercak-bercak di kaca. Caranya adalah sebagai berikut:

1. Basahi permukaan kaca dengan Air dan bersihkan. Jangan sampai ada debu / kotoran di permukaan yang akan dibersihkan.

2. Basahi Lap, tapi jangan terlalu basah.

3. Keluarkan pasta gigi ke lap.

4. Gosok secara memutar dengan sedikit di tekan berulang-ulang.

5. Bersihkan dengan air.

6. Keringkan area yang di cuci dengan lap kering.

Ulangi langkah diatas untuk mendapatkan hasil maksimal. Anda pun akan melihat permukaan kaca menjadi jauh lebih bersih dari sebelumnya.

Air Soda

Ternyata Air soda yang sering kita minum dicampur susu kental manis pun dapat dipergunakan untuk membersihkan bercak pada kaca mobil.Caranya pun mudah, dapat menggunakan kain lap.

1. Lap yang akan dipergunakan harus kering.

2. Basahi dengan air soda.

3. Lap pada bagian yang ingin dibersihkan.

Namun penggunaan Air Soda ini harus lebih hati-hati karena kandungan soda bisa merusak cat mobil, segera bersihkan bila air soda mengenai cat mobil.

Zat Kimia

Zat kimia untuk melenyapkan bercak di mobil banyak sekali varian nya, bila Anda mengunjungi Ace Hardware, anda akan bingung memilihnya. Namun, sebelum Anda mencobanya pada area yang besar, coba dulu pada sebagian kecil dan lihat hasilnya. Jangan sampai kaca mobil Anda rusak karena salah penggunaan atau ketidakcocokan.

Selamat mencoba ya sahabat Jawara Tracker

 

Sumber : iniunic.blogspot.com

Punya mobil baru, ini dia yang wajib kamu tahu

Punya mobil baru, ini dia yang wajib kamu tahu

 

Punya mobil baru, tentu hal yang sangata menyenangkan apalagi kalau di beli dengan cash, lebih menyenangkan lagi karena tidak terbebani oleh beban kredit. Emanga ada ya orang beli mobiil dengan cash, tentu ada apalagi sekarang sedang tren ya orang sudah mulai berhijrah menjauhi riba agar kehidupannya makkin berkah. Ketika mempunyai mobil baru tentu kita juga akann sangat hati-hati dalam menggunakannya atau melakukan perawatannya.

Kita juga hanya memerlukan Alat-alat pendukungnya juga terbilang cukup sederhana, tidak selalu untuk medapatkan hasil terbaik, sobat juga harus mengeluarkan budget banyak. Tetapi justru dengan perawatan-perawatan kecil ini, anda bisa meminimalisir biaya mahal yang diakibatkan jika sobat teledor atau lupa tidak merawat mobil, atau bahkan sampai dibiarkan begitu saja, tentunya hal itu akan membuat sebuah mobil apalagi yang baru, menjadikannya terkesan sebagai mobil kotor bahkan dalam efek samping lebih parah, membuat performa menjadi berkurang.

 

Tips perawatan ini cukup dilakukan satu minggu atau bisa jadi 2 minggu sekali, ketika waktu luang tiba, seperti hari libur kantor mungkin, dan buat yang berkeluarga bisa atur waktunya sendiri dengan keadaan, pokoknya cara merawat mobil yang kami berikan tidak harus melulu dilakukan setiap hari.

 

  1. Merawat Mobil Dari Jamur Pada Kaca dan Body Mobil

Menghindarkan mobil dari jamur yang biasa hadir di kaca maupun cat body, karena bila jamur sampai menempel atau melekat erat pada kedua bagian tadi, tentunya akan mengurangi kesan bersih pada sebuah mobil, bisa dibilang tampilan mobil anda seperti mobil bekas tanpa perawatan. Santai, untuk menghindarkannya, cukup mudah ko. Anda hanya perlu hindarkan mobil dari lembab yang biasanya terjadi ketika mobil basah terkena hujan lalu panas, sebaiknya bila terjadi demikian langsung saja bersihkan dengan lap kering. Lalu hindarkan pemakain mantel mobil, karena dengan pemakaian mantel dikala hujan, justru akan memancing jamur itu datang dan hinggap di mobil.

 

  1. Mencuci Mobil Setiap Kali Kotor

Jika mobil kita terlihat berlapis debu, maka segeralah dicuci,karena jika terlalu lama dibiarkan membuat body atau kaca buram dan menjadi sarang tumbuhnya jamur.

 

  1. Menghindarkan Mobil Dari Paparan Cahaya Terik Matahari

Ketika kita memilih tempat parkir sudah selayaknya ktika panas tiba di sing hari, ada baiknya jika sobat mengalihkan mobil pada posisi yang redum, misal saja kalau tidak ada ruang tertutup, sobat bisa taruh mobil di bawah pohon mungkin, atau ditempat lain asalkan tidak terkena paparan cahaya terik matahari secara langsung. karena efek dari hal yang satu ini akan sangat buruk bagi mobil baru anda, tidak hanya membuat kondisi dalam mobil menjadi panas, tetapi akan membuat cat mobil cepat kusam. Maka dari itu, sebaiknya anda jalanin cara merawat mobil ketiga ini secara teratur, jika tidak mau terkena dampaknya dalam waktu cepat.

 

  1. Mersihkan Interior Mobil Secara Rutin

Cara cukup mudah untuk melakukan perawatan interior adalah, sediakan lap bersih dan halus plus produk pembersih. Tapi jangan langsung maen semprot aja ya, sebaiknya pembersih disemprotkan terhadap lap terlebih dahulu, pasalnya jika secara langsung, takut terjadi hal yang mengganggu kelistrikan, apalagi pada mobil-mobil yang penuh dengan perangkat pendukung elektronik. Sehabis itu, barulah anda lapkan kain yang telah disemprot tadi ke setiap bagian interior mobil, mulai dari bagian dashboard, doortrim, dan seluruh bagian yang dianggap kotor. Dengan catatatn, yang anda bersihkan berbahan karet maupun plastik, bukan bahan kain berbulu

 

  1. Bersihkan Debu Didalam Mobil dan Bersihkan Karpet

Manfaatkan vaccum cleaner untuk menyedot debu yang biasanya menyelinap diatara sela-sela bagian mobil, dibawah kolong tempat duduk dan bagasi. Tidak ketingalan, jika terdapat karpet mobil, entah itu terbuat dari bahan kain maupun karet, sebaiknya diangkat keluar lalu di cuci hingga bersih menggunakan sabun ataupun pembersih khusus, lalu jemurlah hingga kering sampai tidak ada air yang tersisa. Dengan perawatan interior, bukan hanya memberikan kesan bersih saja, tetapi secara tidak langsung, cara merawat mobil baru ini akan membuat sirkulasi udara didalam mobil jauh lebih bersih dan sehat dibanding dengan yang tidak pernah dibersihkan.

 

  1. Merawat Bagian Mesin Mobil

Seringkali bagian mesin sering dikesampingkan oleh para pemiliknya. Selain karena jarang dijangkau kalau tidak rusak, mesin seringkali dihindarkan karena efek panas setelah pemakaian. Namun ada baiknya jika sobat bersihkan bagian mesin mobil dari berbagai debu yang ada didalmnya dengan air bersih dengan sikat maupun lap yang sebelumnya di beri cairan pembersih, atau bisa juga sobat gunakan produk engine degreaser yang bisa sobat temui dipasaran, yang bisa didapatkan dengan harga bervariasi. Oiya, sebelum dibersihkan, cek terlebih dahulu bagian mesin jangan sampai ada yang yang terbuka ataupun terkelupas.

 

  1. Bersihkan Kolong Spatbor dan Mesin

Spatbor bisa bersihkan sendiri dengan menggunakan air bersih dirumah, kain dan cairan pembersih, untuk merawat bagian kolong spatbor dari debu maupun kotoran lain, yang biasanya si diakibatkan pemakaian setelah hujan. Sedangkan untuk bersihkan kolong mesin, sobat tentunya akan merasakan cukup sulit, karena selain tidak didukung dengan peralatan yang memadai, sebaiknya anda bersihkan bagian ini di tempat cuci mobil, agar bisa dijangkau hingga bagian-bagian sempit dibawah mobil. Tujuan cara merawat mobi baru ini, tidak lain dan tidak bukan untuk menjaga bagian mobil yang sekaligus sebagai penopang tubuh, dari bahaya korosi.

 

  1. Mengganti Oli Secara Teratur

Mengganti oli secara teratur, tidak bisa ditolerir, baik mobil baru maupun lawas, pastinya harus rajin-rajin melakukan pergantian oli. Tidak terkecuali bagi mobil yang jarang dipakai, semua harus rajin ganti oli sesuai dengan prosedur atau paling lama selama 6 bulan sekali. Dikarenakan oli yang terlalu lama didalam mobil biasanya akan mengalami pengendapan yang menjadikan bagian paling inti atau jeroan mesin terdapat noda. Dan dari noda bandel inilah, yang akan membuat performa mobil menjadi tidak prima jika sobat mengabaikan cara merawat mobil yang satu ini.

 

  1. Pakailah BBM yang Sesuai

Isilah bahan bakar di stasiun bahan bakar yang resmi, jangan yang di emperan atau diluar yang resmi. Dan kalu bisa, pilihlah bahan bakar dengan nilai oktan yang tinggi. Kalau yang sandardt mobilnya menggunakan bbm jenis bensin, sebaiknya isilah dengan pertamax. Bukan hanya menguntungkan sobat sendiri dengan menjadikan mesin tetap memiliki performa yang prima, tetapi juga membantu program poemerintah dalam membantu pengurangan pemakaian BBM bersubsidi. Karena BBM bersubsidi diciptakan bagi orang-orang yang tidak mampu.

 

  1. Melakukan perawatan secara berkala

Mobil karena waktu dan pemakaiannya walaupun masih terasa nyaman tetapi ada beberapa jadwal yang harus dilakukan untuk melakukan perawatan. Seperti tune up, harus dilakukan secara rutin, untuk menjaga performa mesin tetap standard dan ini akan berpengaruh juga dengan komponen mobil yang lain.

 

  1. menggunakan Mobil Sewajarnya dan Jangan Berlebihan

Gunakanlah mobil sewajarnya, misal saja gunakan transmisi sesuai dengan kecepatan, bila berada pada kecepatan rendah gunakan gigi rendah, dan jika sobat menghendaki kecepatan tinggi juga pakailah posisi gigi kecepatan tinggi. Lalu jauhilah pengereman secara mendadak, karena dapat merusak kampas rem dan dapat menimbulkan kerusakan lain yang akan membuat mobil menjadi tidak bisa berjalan stabil di jalan raya sewaktu digunakan.

 

  1. Mengganti radiator

Air radiator karena pemakaiannya juga perlu diganti secara rutin, karena jika tidak air radiator yang kerung bisa membuat kerakk di lubang-lubang pendingin mesin, dan ini akan berefek pada sirkulasi air pendingin yang kurang lancar. Gunakannnlah air pendingin radiator dari air mineral, jangan sembarangan menggunakan air radiator dari air yang kotor karena akan menimbulkan penyumbatan.

 

Kemudian, dalam meningkatkan kecepatan mobil, ada baiknya dilakukan secara halus dan jangan secara mendadak, karena bisa merusak komponen maupun part yang ada didalam mesin, sebut saja piston ataupun busi yang akan mudah mati ketika mengalami peningkatan tenaga secara mendadak. Lalu ceklah air radiator dan aki mobil bagi yang menggunakan jenis basah secara berkala, agar tetap pada batas-batas yang semestiya, kalau kurang bisa ditambah, dan intinya jangan terlalu berlebihan ketika berkendara jika sobat menginginkan mobil tetap terawat dan berada pada kondisi prima.

 

Anda akan merasakan nyaman setiap saat, tidak hanya sewaktu baru membelinya saja terasa nyaman, namun sesudahnya juga tetaplah terasa nyaman. dan semoga tips & Cara Merawat Mobil Baru diatas bermanfaat bagi sobat yang menginginkan mobilnya selalu tampil prima.

 

 

Lakukan hal ini agar AC mobil kita awet

Jawara gps tracker adalah tools atau alat bantu anda dalam memanage armada anda , web dan sarana control kami sediakan, tapi jangan terlalu focus dengan masalah teknis, pulsa habis, gps bermasalah, gps tracker rusak, sumber daya manusia kurang dll, sampaikan keluhan anda kepada kami 1×24 jam kami akan mencoba menyelesaikannya sehingga anda bisa focus membesarkan bisnis anda ada banyak penjual gps tracker yang ada tapi tidak banyak yang memahami anda dan bisnis anda

Lakukan hal ini agar AC mobil kita awet

AC pada mobil kita mempunyai peranan yang sangat penting bagi kita, bisa dibayangkan jika kita berkendara tanpa AC, udara di dalam mobil yang panas, polusi asap kenalpot, polusi debu dan lain-lain. Hal itu akan sangat merepotkan kita, dan membuat berkendara kita tidak nyaman.  (Air Conditioner) merupakan salah satu bagian penting pada interior mobil. Penting karena mempunyai beberapa fungsi. Salahs atunya menyejukkan suasana atau ruangan di dalam mobil. Karena itu AC mobil tidak dingin adalah musuh skemua pengendara mobil.

Kerusakan pada  AC mobil kerap terjadi tanpa kita sadari, tiba-tiba saja tidak dingin hanya keluar angin. Ini sangat mengganggu kita,apalagi ketika kita terjebak macet atau berada pada cuaca yang panas, pasti keberadaan AC di dalam mobil mutlak diperlukan. Oleh karena itu AC mobil tidak dingin saat macet bisa dihindari.

kemudian fungsi AC mobil lainnya yang tak kalah penting selain memberi udara sejuk adalah membuat kaca mobil tidak terkabut yang biasanya terjadi saat hujan. AC mobil kurang dingin bisa menimbulkan embun tipis dikaca mobil. Sehingga akan memberi pandangan yang jelas khususnya bagi si pengemudi. Ini juga kita tidak harapkan karena sangat membahayakan perjalanan.

Karena peranannya yang sangat penting baik malam maupun siang hari. maka AC harus selalu dirawat agar awet dan bisa berfungsi secara normal. Jangan sampai AC mobil tidak dingin di siang hari terjadi. Padahal saat-saat panas seperti itulah AC mobil sangat diperlukan.

Berikut hal-hal yang wajib kita lakukan agar AC mobil kita awet

  1. Menjaga kebersihan kabin mobil

Kabin mobil yang kotor akan membuat saluran udara AC pada dashboard juga akan ikut kotor, ini akan menghambat  keluarnya udara AC mobil kita. Menjaga kebersihan kabin dengan rutin vakuum adalah cara terbaik untuk menjaga agar AC mobil kita bekerja secara maksimal.

  1. Jangan menaruh pengharum ruangan mobil pada saluran udara AC mobil kita

Pengharum ruangan mobil mengandung minyak, jika itu di letakkan di dekat lubang AC akan membuat minyak itu menempel pada evapurator, sehingga akan menghalangi udara dingin AC.

  1. Hidupkan AC mobil ketika RPM rendah

Kita juga sebaiknya menghidupkan AC mobil adalah ketika berada pada posisi putaran RPM mesin rendah. Yaitu ketika pedal gas tidak berada dalam posisi keinjak. Supaya komponen-komponen seperti pressure plate dan pulley tidak cepat aus. Karena kalau aus dapat mengakibatkan temperatur AC menjadi tidak dingin lagi.

  1. Hindari menghidupkan AC setelah mobil melaju

Setelah mobil mulai melaju atau berjalan, tingkat RPM (Rotation Per Minute) akan mencapai putaran tinggi. Di saat putaran tinggi inilah banyak orang-orang yang menghidupkan AC mobil mereka, dengan kata lain mereka menghidupkan AC mobil setelah atau saat mobil melaju.

Hal tersebut sebaiknya harus kita hindari, karna akan berakibat buruk pada kinerja AC mobil. Kenapa bisa begitu? Mari kita bahas secara rinci.

RPM mesin mobil kita akan menuju ke putaran yang tinggi tepat ketika mobil kita sudah melaju dengan posisi kita menginjak pedal gas. Ketika putaran RPM mesin mobil tinggi, komponen yang bernama pulley juga menghasilkan kecepatan putaran yang juga sama tingginya.

Apa itu pulley? Pulley adalah sebuah komponen yang terdapat pada mobil kita. Pulley selalu berputar ketika mesin mobil hidup atau nyala.

Terus apa dong hubungannya antara itu semua dengan kinerja AC? Jika AC dihidupkan saat RPM mesin tinggi dan pulley juga putarannya tinggi, akan terjadi gesekan antara pressure plate dengan pulley. Gesekan yang berulang kali dan dalam waktu lama akan membuat kedua komponen yaitu pressure plate dan pulley akan cepat aus.

Kedua komponen yang aus tersebut mengakibatkan kurang maksimalnya kinerja putaran mesin yang fungsinya memberikan tenaga pada kompresor. Lalu, tenaga yang dihasilkan oleh kompresor tersebut digunakan untuk menekan Freon yang kemudian diubah jadi udara dingin.

Akibat-akibat yang akan terjadi pada AC dan komponen lainnya antara lain:

AC menjadi tidak dingin lagi.

Terdengar suara berisik ketika AC dihidupkan. Suara berisik tersebut ditimbulkan oleh gesekan antara pressure plate dengan pulley.

Komponen lain pada mesin akan mengalami kerusakan

Jagalah suhu AC di Mobil

Setelah mobil diparkir di bawah panas terik sinar matahari, memang disarankan untuk menghidupkan AC pada suhu maskimal agar suhu panas di kabin mobil cepat hilang. Tapi sebaliknya tidak disaranin untuk meghidupkan AC mobil pada temperatur dingin maksimal dalam waktu yang lama. Artinya kita boleh mengatur suhu maksimal AC dengan catatan tidak boleh terlalu lama.

Jika kita mengatur suhu maksimal AC yakni pada kisaran sampai 16 derajar terlalu lama atau sering, dikhawatirkan usia pemakaian AC mobil akan cepat habis dan akhirnya tidak bisa digunakan lagi.

Sebaiknya kita menjaga suhu AC pada mobil pada suhu standar sekitar 24-26 derajat. Sesuaikan dengan keadaan dan temperatur yang kita butuhkan. Dengan menjaga suhu AC mobil dalam suhu standar akan memberi usia pemakaian yang panjang bagi kinerja AC  pada mobil kita.

  1. Matikanlah AC sebelum mematikan mesin mobil

Selalu pastikan bahwa kita harus mematikan AC terlebih dahulu ketimbang mematikan mesin mobil. Karena jika kita lupa mematikan AC sampai pada waktunya mesin mau dihidupkan akan terjadi hentakan yang lebih besar pada kopling. Itu jelas akan berpengaruh pada keawetan AC mobil kita.

  1. Lakukan service rutin secara berkala

Untuk menjaga keawetan atau masa pakai AC mobil kita, luangkan waktu kita untuk memeriksa mobil kita khususnya AC secara berkala maksimal 6 bulan sekali. Kita bisa memeriksanya sendiri dengan cara merasakan hembusan aliran udara yang dikeluarkan AC apakah masih terasa dingin atau tidak, mendengarkan suara masih halus apa tidak.

Memeriksa kebocoran saluran-saluran Ac dan sambungan-sambungan juga sangat perlu dilakukan.

  1. Lakukan pengecekan rutin terhadap tekanan Freon AC

Memelihara tekanan pendingin akan mencegah selang dari AC mobil mengalami pengerasan dan kerusakan. Sangat disarankan buat kita untuk menyalakan AC mobil pada suhu paling dingin dan pada putaran kipas tercepat selama kurang lebih 20 menit. Kita bisa melakukan ini pada waktu sebulan sekali.

Itulah hal-hal yang harus kita lakukan untuk merawat AC mobil kita supaya awet. Meskipun tidak sedikit usaha yang harus kita lakukan,tapi demi memperpanjang umur masa pakai AC pada mobil kita usaha-usaha tersebut tidak akan sia-sia.

Pada akhirnya AC mobil kurang dingin bisa dihindari dengan perawatan rutin. Juga menghindari kebiasaan buruk yang sudah disebutkan diatas ya.

Semoga bermanfaat